PANGKEP - Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau(MYL) meresmikan lumbung pangan masyarakat, di desa Kabba kecamatan Minasate'ne, Kamis(15/12/22).
Selain di desa Kabba, lumbunga pangan masyarakat juga terdapat di Desa Panaikang dan Desa Tamangapa.
Dikatakan MYL, kehadiran lumbung pangan ini sebagai bentuk perhatian pemerintah kepada masyarakat.
"Alhamdulillah, di daerah tersebut masyarakat menanam IP300 atau bisa tiga panen setahun. Makanya, kita perbaiki lumbungnya. Dengan perbaikan lumbung dan adanya mesin baru, kita harapkan ada peningkatan hasil porduksi, "katanya.
Kepala dinas ketahanan Pangan Pangkep, Andi Sadda menjelaskan pembanguna lumbung pangan di bangun di kecamatan Minasate'ne dan Ma'rang."Ini akan dikelola oleh kelompok tani, "katanya.
Lumbung pangan masyarakat dilengkapi gedung pengering , gedung pengilingan dan gudang penyimpanan.
"Tujuannya, agar petani bisa terbantu dan mengatasi saat panen. Selama ini kita lihat, petani setelah panen masih di sawah sudah dijual. Jadi, pemerintah hadir menyiapkan fasilitas, "tambahnya.
Pembangunan lumbung pangan masyarakat ini bersumber dari dana alokasi khusus(DAK) tahun anggaran 2022 dinas ketahanan pangan.( Herman Djide)