PANGKEP - Kepala SMPN 1 Pangkajene Kabupaten Pangkep Ahmad Anshari, S.Pd, M.Pd saat dihubungi disela-sela kesibukannya dalam melakukan pergantian bendahara SMPN 1 Pangkajene karena mendapat tugas baru, sehingga dilakukan pergantian.
Ahmad Anshari berkata bahwa bendahara yang kami angkat sudah tepat karena mereka ahlinya, bidangnya sehingga pengelolaan adiministrasi keuangan diharapkan dapat berjalan lancar seperti sebelumnya.
"Kami berharap agar pengelolaan administrasi keuangan di SMPN 1 Pangkajene dapat dilakukan sebaik mungkin sesuai dengan ketentuannya" ujarnya.
Selain itu Ahmad Anshari yang didampingi Wakil kepala Sekolah Syamsu Bahri berkata bahwa dengan adanya himbauan PLT Gubernur Sulawesi Selatan tentang belajar tatap muka, termasuk Kabupaten Pangkep sudah diijinkan, maka kamipun sudah melakukan persiapan dengan protokol kesehatan yang ketat.
"Insya Allah, sesuai dengan ketentuan dan persyaratan yang dianjurkan dalam penerapan protokol kesehatan, maka kami sudah siapkan hal itu, termasuk masker gratis buat siswa, pengaturan kursi jaga jarak dan tim penanganan Covid-19 SMPN 1 Pangkajene juga sudah dikukuhkan" ujarnya. (herman djide)